Breaking Articles

Pentingnya Informasi dan Publikasi Keberhasilan



Oleh Mahdi Andela MM


Setiap lembaga baik yang berorientasi bisnis seperti perusahaan maupun yang nonbisnis seperti halnya lembaga pemerintah butuh pengakuan dan kepercayaan dari masyarakat (publik). Membangun kepercayaan publik dapat dilakukan dengan menunjukan hasil kerja nyata. Namun tidak cukup sampai di situ.

Untuk membangun kepercayaan publik terhadap suatu satuan kerja, tidak cukup hanya dengan bekerja secara giat untuk mencapai capaian kerja atau realisasi kegiatan saja, tetapi penyebarluasan informasi dan publikasi keberhasilan juga penting dilakukan. 

Penyebarluasan informasi dan publikasi keberhasilan serta informasi mengenai kinerja dari kegiatan yang telah dilaksanakan menjadi penting agar apa yang telah dicapai dapat diketahui oleh masyarakat.

Maka, keberadaan praktisi komunikasi publik, minimal setingkat pelaksana, di jajaran Organisasi Perangkat Daerah (OPD) menjadi suatu keniscayaan dan sangat diperlukan agar penyebarluasan informasi dan publikasi apa yang telah dicapai dapat berjalan dengan baik.

Apa yang dilakukan oleh jajaran pemerintah di berbagai level dengan melakukan penyebarluasan informasi dan publikasi keberhasilan, capaian kerja ataupun realisasi kegiatan merupakan langkah cerdas dan tepat. 

Setiap Organisasi Perangkat Daerah (OPD) tidak cukup hanya bekerja secara giat untuk mencapai capaian kerja saja, tetapi penyebarluasan informasi dan publikasi keberhasilan juga penting dilakukan agar apa yang telah dilakukan dapat diketahui oleh masyarakat. 

Memang, ini menjadi tantangan tersendiri untuk praktisi komunikasi publik, karena tujuan utama dari komunikasi publik adalah perubahan perilaku akibat pesan yang disampaikan.

Pekerjaan belum selesai bagi komunikasi publik hanya dengan sekadar menyampaikan pesan melalui berbagai media apabila belum terjadi perubahan perilaku publik. Indikasi keberhasilan dari komunikasi publik adalah munculnya kepercayaan publik.

Namun apa yang telah dilakukan merupakan sebuah lompatan penting sehingga apa yang telah dicapai oleh pemerintah dapat diketahui oleh masyarakat. (*)

Penulis adalah Sekretaris BPC Perhimpunan Humas (Perhumas) Indonesia Provinsi Aceh



Tidak ada komentar